Persma
Al-Mumtaz - Musyawarah Besar Mahasiswa atau lebih dikenal
dengan Mubesma telah dilaksanakan pada tanggal 9-11 Desember 2022. Tempat yang
dipilih untuk menyelenggarakan kegiatan mubesma ini adalah Aula Asmaul Husna,
gedung Pascasarjana IAIN Palangka Raya.
Mubesma sendiri adalah musyawarah
besar dimana setiap organisasi mahasiswa (Ormawa), Unit Kegiatan Mahasiswa
(UKM) dan Unit Kegiatan Khusus Mahasiswa (UKKM) berkumpul dalam sebuah tempat
untuk membicarakan dan mengevaluasi pedoman organisasi ataupun mahasiswa yang
lebih dikenal dengan GBHO (Garis Besar Haluan Organisasi) dan sidang
pertanggung jawaban Dewan Eksekutif Mahasiswa periode tersebut.
Para peserta mubesma tahun ini di
bagi menjadi dua yaitu Utusan penuh dan utusan peninjau. Adapun Utusan penuh
yaitu dua orang dari satu organisasi yang memiliki hak suara untuk menentukan
suatu aturan atau saran dan juga memiliki hak berbicara untuk memberikan saran
atau opininya terhadap suatu aturan. Sedangkan utusan peninjau adalah utusan
dari suatu organisasi yang memiliki hak berbicara namun tidak memiliki hak
suara, dan pada tahun ini utusan peninjau diberikan kuota tak terbatas untuk
setiap organisasi dengan syarat ruangan yang dipakai masih memiliki kapasitas
jikalau tidak maka utusan peninjau hanya satu orang.
Organisasi-organisasi yang terlibat
dalam Mubesma ini adalah Organisasi Mahasiswa seperti DEMA Fakultas, SEMA
Fakultas, HMJ, HMPS dan UKM dan UKKM seperti, LPM Al-Mumtaz, KSR PMI, IMPALA
OKTARIAN, LSBM,LPTQM, Dll. Dimana setiap organisasi diatas mendelegasikan dua
anggota mereka yang dapat dipercaya untuk menyalurkan pandangan pada Mubesma.
Adapun pada Mubesma tahun ini
dibuka langsung oleh Wakil Rektor III Bidang kemahasiswaan dan kerjasama, Bapak
Dr. Sadiani, M.H. Pada pembukaan Mubesma kemarin beliau mengatakan bahwa
beliau berharap agar mubesma tahun ini berjalan dengan baik dan tidak terjadi
hal-hal yang tidak diharapkan.
Beliau juga menambahkan terkait
dengan akan diadakannya pemilihan Rektor untuk IAIN Palangka Raya pada tahun
2023 nanti yang dimana beliau, Warek I, Warek II, Dekan, Wadek I, Wadek II, dan
Wadek III setiap Fakultas mencalonkan diri menjadi Rektor IAIN Palangka Raya ke
depannya.
"Adapun harapan Anak-anak
organisasi untuk mendapatkan Sekretariatnya masing-masing. Yang pondasinya ada
disebelah sanggar Pramuka. Agar siapa saja yang menjadi Rektor selanjutnya
dapat menyelesaikan pembangunan sekretariat itu", Ujar Beliau.
Setelah dibuka dengan Bismillah
maka Mubesma IAIN Palangka Raya tahun 2022 resmi dibuka dan langsung dilanjutkan
dengan sidang pleno 1 yang membahas tata tertib di persidangan dan pemilihan
Pimpinan Sidang I,II dan III. Adapun yang terpilih menjadi Pimpinan Sidang satu
adalah Saudara Arya Ryzfatwa Prayudha, Pemimpin Sidang dua dipegang oleh
Saudara Ahmad Wiranto dan Pimpinan Sidang tiga diamanatkan kepada Saudari
Annisa.
Reporter:
Muhammad Aqli & Syahrul Mubaroq
KOMENTAR